Penghormatan Terakhir, Danramil Beserta Anggota Hadiri Prosesi Pemakaman Almarhum Serda (Purn) Jaja

Ciamis_Danramil 1304/Panumbangan Kapten Arh Agus Gusnaedi beserta  anggota Koramil-1304/Panumbangan melaksanakan Takjiah di rumah duka Almarhum Serda (Pur) Jaja, Mantan Anggota Brigif 13/Galuh  di Desa Sukakerta Dusun SukaSari kecamatan PanumbanganKabupaten Ciamis, Jumat pagi (21/4/2023).

Innalillahi wainna ilaihi rajiun, telah berpulang ke rahmatullah Bapak Serda (purn) Jaja, mantan anggota Brigif 13/Galuh, karena sakit. Setiap yang hidup pasti akan menemui kematian, tidak pandang usia tidak pandang pangkat jabatan harta tahta dan sebagainya, kematian akan datang ketika Yang Maha Kuasa memanggil, tak ada yang tahu kapan datangnya kematian. Jenazah dimakamkan di Pemakaman Umum  Blok Asem Desa Sukakerta kecamatan panumbangan Kabupaten Ciamis. dengan tata cara islam. (Tidak dengan Upacara MiIliter).

Dalam sambutannya, Dadang Jayusman selaku perwakilan dari keluarga almarhum menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadirannya dalam pemakaman almarhum, permohonan maaf yang sebesar-besarnya apabila almarhum semasa hidupnya mempunyai kesalahan yang di sengaja maupun yang tidak di sengaja, mempunyai hutang piutang yang belum terselesaikan.

Sementara itu Kapten Arh Agus Gusnaedi Danramil 1304/Panumbangan mewakili Komandan Kodim 0613/Ciamis Letkol Inf Wahyu Alfiyan Arisandi, S.I.P.M.I.Pol.,, menyampaikan bela sungkawa yang sedalam-dalamnya kepada keluarga yang di tinggalkan, di beri ketabahan dan keikhlasan. Danramil juga mengajak kepada seluruh yang hadir untuk bersama-sama mendoakan almarhum semoga di ampuni segala dosa dan di terima segala amalnya, tutur Danramil.(pendim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *