kodim Ciamis bekerjasama dengan BKKBN Kota Banjar Gelar Sosialisasi KB Kesehatan

Kodim0613@ Dandim 0613/Ciamis Letkol Inf Wahyu Alfiyan Arisandi S.I.P., M.I.Pol.,yang diwakili oleh Danramil 1305/Cihaurbeuti Mayor Inf Miskam membuka secara resmi pelaksanaan Sosialisasi Keluarga Berencana Kesehatan Semester I TA. 2023 di Balai Sawala Kampung KB Dusun Sukahurif Rt 01 Rw 01 Desa Langensari Kecamatan Langensari Kota Banjar Jawa Barat , Rabu (31/5/2023).

Kegiatan sosialisasi KB Kesehatan ini dihadiri oleh Pasi Ter kodim 0613/Cms Letda Inf Sarman, Kades Langensari Ibu Yanti, Perwakilan anggota Staf Ter Kodim 0613/Cms dan anggota Koramil 1318/Lgn serta Ibu Persit Kartika Chandra Kirana anak ranting 19, Tokoh masyarakat Desa langensari, Pengurus Kampung KB Rampak Polah Desa Langensari dan H. Saefudin,AKS.M.Kes Kadis DPPKB kota Banjar sebagai pemberi materi.

Dalam sambutannya Dandim0613/Ciamis Letkol Inf Wahyu Alfiyan Arisandi, S.I.P, M.I.P, Pol., yang di sampaikan Danramil 1305/Cihaurbeuti Mayor Inf Miskam mengatakan Kegiatan yang diselenggarakan ini adalah wujud kepedulian TNI untuk mencapai sasaran percepatan revitalisasi program KB kesehatan dengan tema “TNI AD Bersama Rakyat Wujudkan Keluarga Sehat Untuk Indonesia Kuat” secara maksimal, terutama dalam lingkup wilayah Kodim 0613/Ciamis.

“Program KB Kesehatan ini bertujuan untuk membantu mengendalikan laju pertumbuhan penduduk yang seimbang, serta mengatur waktu kehamilan dan menekan angka kematian ibu dan bayi,” ujarnya.

Mayor Miskam juga menuturkan bahwa, kegiatan yang dilaksanakan ini untuk memberikan pemahaman agar pasangan suami istri dapat merencanakan program kehamilan untuk mempunyai anak dengan jumlah dan berapa jarak antara satu anak dengan kehamilan anak berikutnya.

Danramil melanjutkan, dengan demikian maka bagi pasangan suami istri atau pasangan pengantin baru sangat penting untuk mempertimbangkan kehamilan . Karena berbagai aspek pertimbangan terutama menyangkut kesehatan dan keselamatan.

”Melalui program ini bisa mewujudkan sinergi antara TNI, Pemerintah dan BKKBN dalam usaha meningkatkan kualitas kesehatan guna meningkatkan taraf hidup dan kesejahteraan masyarakat di wilayah Teritorial Kodim 0613/Ciamis,” tutur Danramil.

Danramil juga berharap dalam kegiatan ini, para peserta agar mengikuti dengan penuh semangat dan rasa tanggung jawab, sehingga akan mendapatkan ilmu dan pengetahuan sebagai bekal dalam menghadapi kehidupan lebih baik untuk masa depan.(pendim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *