Kebersamaan Satgas TMMD 118 dan Warga dalam Pemasangan Batu Rumah Panel Sumur Bor

Ciamis_Dilokasi TMMD 118 Desa Kadupandak anggota Satuan Tugas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) 118 Kodim 0613/Ciamis bersama-sama dengan warga masyarakat setempat tidak kenal lelah dalam melaksanakan pemasangan batu rumah panel sumur bor. Aksi nyata ini merupakan bagian dari program pembangunan infrastruktur yang bertujuan meningkatkan kualitas hidup dan pelayanan air bersih bagi masyarakat desa. Jumat (6/10/2023)

Pemasangan batu rumah panel merupakan bagian dari sumur bor yang menjadi salah satu fokus utama dalam program TMMD 118 di desa Kadupandak Kecamatan Tambaksari tersebut, proses pemasangan ini membutuhkan ketelatenan dan kerja sama yang erat antara anggota Satgas TMMD dan warga desa. Mereka berupaya semaksimal mungkin untuk menyelesaikan pemasangan dengan cepat tanpa mengabaikan kualitas.

Anggota Satgas TMMD 118 terlihat bekerja keras, baik siang maupun malam, guna memastikanproyek pemasangan batu rumah panel sumur bor berjalan lancar. Mereka juga memberikan pelatihan dan arahan kepada warga agar dapat terlibat aktif dalam proses pemasangan ini. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan dan pengetahuan masyarakat dalam mengelola dan merawat infrastruktur tersebut.

Pengabdian tanpa batas yang ditunjukkan oleh anggota Satgas TMMD 118 telah memberikan inspirasi kepada masyarakat setempat. Keterlibatan mereka dalam membangun infrastruktur yang penting bagi kesejahteraan masyarakat menunjukkan semangat gotong royong dan kebersamaan yang tinggi.

Serma Rohmat berharap, melalui upaya bersama ini, pemasangan batu rumah panel sumur bor akan segera rampung dan dapat memberikan manfaat besar bagi masyarakat desa, terutama dalam hal penyediaan air bersih yang berkualitas dan berkelanjutan.ā€¯Harapnya(pendim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *