Babinsa Koramil 1318/Langensari, Tinjau Lokasi Kebakaran Di Wilayah Binaan.

Kota Banjar_Babinsa Koramil 1318/Langensari  Kodim 0613/Ciamis Pelda Yayat Supriyatna bersama Bhabinkamtibmas mendatangi rumah kebakaran semi permanen milik Ibu Nia (50) dan Bpk Waras (47) yang berada di Perumahan PTPN VIII Batulawang Dusun Cimanggu RT 08 /Rw 02 Desa Batulawang Kecamatan Pataruman Kota Banjar,  Senin  (28/8/2023).

Kebakaran tersebut melahap rumah milik parmanen milik Ibu Nia dan Bpk Waras  Menurut  Pelda Yayat setelah mengambil keterangan dari warga sekitar ada salah satu warga yang melihat kepulan asap dan spontan langsung berteriak, ’kebakaran’.

Mendapatkan laporan dari salah satu warga setempat, Babinsa Batulawang  Pelda Yayat pun bersama Bhabinkamtibmas dan BPBD Kota Banjar langsung mendatangi lokasi kejadian kebakaran.

“Saat itu saya selaku Babinsa di daerah sini mendapat informasi dari salah satu warga bahwa ada kebakaran di rumah salah satu warga desa binaan, tanpa pikir panjang saya koordinasi dengan Bhabinkamtibmas dan BPBD Kota Banjar langsung bergerak menuju ke lokasi,” terang Pelda Yayat

Saat di lokasi kejaidan Pelda Yayat  mengatakan, Akibat kejadian kebaran tersebut Ibu Nia dan Bpk Waras  mengalami kerugian material ditafsirkan sebesar Rp. 40.000.000.,karena seisi rumah hangus semua dilahap oleh kobaran api.

Dari hasil pengamatan Babinsa dan Bhabinkamtibmas kejadian kebaran terjadi berasal dari tungku kayu yang digunakan untuk memasak  mengeluarkan percikan api dan menyambar gas elpiji yang berada didapur pada saat memasak.

Dengan kejadian tersebut Pelda Yayat  mengimbau kepada masyarakat untuk berhati hati dan menjauhkan barang-barang yang mudah menimbulkan percikan api untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.

pendim

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *