Terus Jaga Hubungan Baik, Babinsa Koramil 1313/Banjar Melaksanakan Komsos Dengan Warga Binaan

Kota Banjar_Dalam rangka mempererat hubungan antara aparat kewilayahan dengan masyarakat, Babinsa dan Bhabinkamtibmas bersinergi melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan warga di wilayah binaan.

Kegiatan yang dilaksanakan secara rutin ini bertujuan untuk menjaga kondusifitas wilayah serta membangun kedekatan emosional antara aparat keamanan dengan masyarakat. Babinsa Koramil 131/Banjar bersama Bhabinkamtibmas dari Polsek Purwaharja menyambangi warga di Rt.20  Rw.09 Dusun Randegan II Desa Raharja Kecamatan Purwaharja Kota Banjar Jawa Barat, Sabtu (12/04/2025).

.Dalam kesempatan tersebut, Babinsa dan Bhabinkamtibmas berdialog langsung dengan masyarakat terkait situasi keamanan dan ketertiban lingkungan. Mereka juga memberikan imbauan agar masyarakat senantiasa menjaga persatuan, menghindari berita hoaks, serta melaporkan segala bentuk aktivitas mencurigakan di lingkungan sekitar.

“Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk sinergitas TNI-Polri dalam menjaga stabilitas wilayah. Dengan turun langsung ke lapangan, kita bisa mendengar langsung keluhan maupun aspirasi warga,” ujar Babinsa Serda Sutomo.

Hal senada disampaikan oleh Bhabinkamtibmas Bripka M Tajudin yang menegaskan pentingnya komunikasi yang baik antara aparat dan masyarakat. “Dengan silaturahmi dan komunikasi yang intens, segala bentuk potensi gangguan keamanan bisa diminimalisir,” ujarnya.

Sementara itu, warga menyambut positif kegiatan tersebut. Menurut mereka, kehadiran Babinsa dan Bhabinkamtibmas memberikan rasa aman dan nyaman, serta menjadi wadah aspirasi masyarakat.

Kegiatan Komsos seperti ini akan terus dilaksanakan secara berkesinambungan sebagai upaya preventif menjaga keamanan lingkungan serta memperkuat kemanunggalan TNI-Polri dengan rakyat.(pendim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *