Ciamis – Setiap Ramadan menjelang Hari Raya Idul Fitri, selalu di manfaatkan Buddha Tzu Chi untuk bersilaturahmi dan berbagi kepada sesama. Ini dilakukan secara rutin sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama yang membutuhkan.
Pada tahun 2021, Buddha Tzu Chi menggandeng prajurit TNI Angkatan Darat untuk menyalurkan bantuan kepada warga di wilayah teritorial Kodim 0613/Ciamis. Dimana wilayah teritorial mencakup dua kabupaten dan satu kota yaitu Kabupaten Ciamis dan Pangandaran serta Kota Banjar.
Koordinator Buddha Tzu Chi Bandung Utoh Zaendy menjelaskan, kegiatan peduli kasih berbagi sesama ini menjadi rutinitas tiap tahun di waktu Bulan Suci Ramadan. Selain itu juga sebagai bentuk kepedulian antar umat beragama.
“Kami sengaja menggandeng para prajurit TNI khususnya Anggota Kodim 0613/Ciamis untuk membantu menyalurkan bantuan berupa beras 10 kg dan masker gratis kepada warga yang membutuhkan. Peran serta Anggota Kodim 0613/Ciamis agar memastikan penyaluran bantuan tepat sasaran,” ujar Utoh Zaendy saat ditemui di Makodim Ciamis, Jalan A. Yani No.138, Ciamis, Jawa Barat, Rabu (5 Mei 2021).
Utoh berharap bantuan yang diberikan ini dapat membantu warga masyarakat khususnya di Kabupaten Ciamis dan Pangandaran serta Kota Banjar. “Semoga bantuan ini dapat bermanfaat dan tepat sasaran untuk warga yang membutuhkan dan terdampak Covid-19,” kata dia.
Sementara itu, Dandim 0613/Ciamis Letkol Czi Dadan Ramdani, S.Sos., M.A.P., melalui Kasdim 0613/Ciamis Mayor Arh Wilde Pangaleran mengatakan, penyaluran bantuan ini pihaknya menerjunkan seuruh personel Babinsa di masing-masing wilayah. Nantinya para anggota Babinsa akan menyalurkan kupon bantuan secara door to door kepada warga yang berhak menerima.
“Keterlibatan kami dalam kegiatan ini yakni untuk menyalurkan bantuan yang diserahkan oleh Buddha Tzu Chi. Babinsa akan secara door to door memberikan kupon bantuan. Nanti warga menukerkan kuponnya di masing-masing koramil masing-masing,” kata Mayor Arh Wilde.
“Kami tergetkan bantuan itu dapat segera bisa diterima oleh masyarakat yang membutuhkan. Semoga ini dapat bermanfaat kepada mereka yang membutuhkan,” pungkasnya.
Sebagai informasi, penyaluran bantuan kepada warga di wilayah teritorial Kodim 0613/Ciamis yang mencakup dua kabupaten satu kota masing-masing mendapatkan 5.300 paket bantuan.*PendimCiamis*