Ciamis_.Dalam kegiatan pembinaan lingkungan Hidup Kodim 0613/Ciamis TA. 2021 melaksanakan kegiatan penanaman pohon Duren,Manglid dan Alba Sebanyak 528 pohon di Desa Mekarjaya Dusun Balemoyan RT 02 RW 02, Kec. Baregbeg Kab. Ciamis (29/10/2021)
Kegiatan yang bertema “Bersinergi Dalam Menjaga Dan Melestarikan Lingkungan” tersebut dihadiri oleh Danramil 1301 Ciamis(Mayor Inf M Kodir), Danramil 1307/Kawali (Mayor Inf ),Pasiter Kodim 0613/Ciamis (Kapten Inf Margono) ,Kabid Tata Lingkungan Hidup (Pa Mujiono),Camat Baregbeg (Bp Edi),Kepala Desa Mekarjaya (Elan Kuswaya) Perwakilan Anggota Ramil 1301/Cms 10 Orang,Anggota Polsek Ciamis 4 Orang Perwakilan Anggota FKPPI Ciamis,Perwakilan Anggota Sakawira Ciamis,Perwakilan Petani Desa Mekarjaya
Dalam sambutanya Dandim 0613/Ciamis Letkol Czi Dadan Ramdani,S.Sos.M.A.P,,yang dibacakan Danramil 1301/Ciamis Mayor Inf M.Kidir mengatakan program ini merupakan bentuk kecintaan dan kepedulian kita terhadap bumi, dimana kita hidup secara umum, kita ingin hidup nyaman, aman dan tentram di muka bumi ini.
Dandim berharap, pohon-pohon yang kini ditanam bisa tumbuh dikemudian hari sebagai salah satu upaya menyelamatkan bumi dari berbagai bencana, diantaranya bencana banjir maupun tanah longsor. TNI AD selain sebagai alat pertahanan Negara, juga berkewajiban melakukan kegiatan sosial.
Penanaman bibit pohon ini sebagai tindak lanjut program TNI AD Peduli Lingkungan, TNI mempunyai kewajiban memelihara lingkungan agar tetap lestari dan TNI telah melaksanakan penanaman pohon di berbagai tempat dan diharapkan penanaman pohon ini dapat memberikan manfaat untuk generasi sekarang dan yang akan datang.
Adapun sasaran yang ingin dicapai dalam program ini adalah Tercapainya keselarasan, keserasian dan keseimbangan antara manusia dan lingkungan hidup,Tercapainya kelestarian fungsi lingkungan hidup.Terjaganya Sumber Daya Alam (SDA), Daerah Aliran Sungai (DAS) dan sumber air lainya.(PendimCiamis)