BANJAR – Lebih dari 6 tahun setelah dibangun, jalan penghubung dua desa di dua kota/kabupaten akhirnya mendapat sentuhan perbaikan. Melalui program Bakti Siliwangi Manunggal Satata Sariksa (BSMSS) Kodim 0613/Ciamis, jalan yang sudah rusak akhirnya diperbaiki. Program ini sejalan dengan kegiatan pemerintah dalam upaya percepatan pembangunan.
“Program BSMSS Kodim 0613/Ciamis, alhamdulillah akan memperbaiki jalan desa ini. Sudah 6 tahun tak disentuh dan rusak, akhirnya hari ini diperbaiki,” ujar Penjabat Wali Kota Banjar Dr. Hj. Ida Wahida Hidayati, SE., SH., M.Si., seusai peletakan material pembangunan jalan desa di Dusun Girimulya, Desa Binangun, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, Kamis (2 /4/2024).
Pj. Wali Kota Banjar mengatakan, ratusan meter akan diperbaiki dan dibangun oleh para prajurit TNI Kodim 0613/Ciamis bersama rakyat warga masyarakat Desa Binangun. “Jalan yang dibangun 305 meter. Jalan ini penghubung dua desa antara Desa Binangun Kecamatan Pataruman Kota Banjar dengan Desa Bantarsari Pamarican Kabupaten Ciamis,” kata Hj. Ida Wahida Hidayati.
Tak hanya pembangunan jalan, kata Pj Wali Kota, program ini juga ada kegiatan non fisik. Yaitu sosialisasi ke masyarakat, mulai dari sosialisasi wawasan kebangsaan, bahaya DBD, Narkoba dan perundungan serta pornografi. Ini akan disampaikan oleh Kodim 0613/Ciamis, Polres Banjar, serta instansi terkait lainnya.
“Semoga program ini juga dapat memelihara dan menjaga nilai-nilai kegotong-royongan sebagai bagian dari sistem nilai budaya bangsa. Dan itu yang perlu dilestarikan guna memperkuat integrasi sosial masyarakay di desa/kelurahan serta memperkokoh kesatuan Negara. Semoga ini juga dapat meningkatkan sinergitas dan koordinasi antara pemerintah, TNI, dengan masyarakat dalam pembangunan di desa/kelurahan melalui gotong royong masyarakat dalam pembangunan di daerah,” kata Hj. Ida Wahida Hidayati.
Sementara itu, Dandim 0613/Ciamis Letkol Inf Afiid Cahyono S.Sos., SH., M.Han., melalui Kasdim 0613/Ciamis Mayor Inf Nirca Zahrudin mengatakan, program BSMSS ini dilaksanakan dua kegiatan, yaitu fisik dan non fisik. Kegiatan fisik berupa pembangunan jalan lapensit dan non fisik berupa sosialisasi dan edukasi ke masyarakat di Desa Binangun.
“Program BSMSS Kodim 0613/Ciamis bukan hanya sebatas membantu dalam percepatan dan pemerataan pembangunan daerah, tetapi bagaimana ini memicu gairah masyarakat dalam membangun daerahnya dengan mandiri dan swadaya dan tetap mengamalkan nilai-nilai leluruh bangsa yakni Bergotong Royong,” kata Mayor Inf Nirca.(pen)